Empat Bahaya Memakai Bulu Mata Palsu

Bagi sebagian wanita yang menginginkan tampil cantik dan sempurna namun memiliki bulu mata yang terlalu tipis membuatnya jadi kurang percaya diri. Dengan alasan inilah sebagian wanita akan langsung tergiur untuk mengenakan bulu mata palsu. Dengan memakai bulu mata palsu tentunya selain menjadi tampil percaya diri mata pun akan terlihat lebih indah.

Namun, tanpa disadari ternyata dengan memakai bulu mata palsu ada berbagai macam bahaya yang mengancam dan tentunya harus diwaspadai bagi semua wanita yang gemar mengenakan bulu mata palsu tersebut.

Nah, jika Anda kebetulan punya bulu mata yang terlalu tipis akan tetapi menginginkan untuk mencoba memasang bulu mata palsu, atau yang sudah terlanjur sering memakainya maka lebih baik untuk mempertimbangkan kembali dalam menggunakan produk imitasi tersebut. Penampilan yang cantik memang sangatlah penting, namun menjaga kesehatan tentunya lebih penting dan harus menjadi prioritas yang paling utama.


Dan di bawah ini adalah beberapa bahaya atau permasalahan yang akan timbul akibat menggunakan bulu mata palsu.

Kelopak mata jadi terlihat lelah dan lemah

Memakai bulu mata palsu memang bisa membuat penampilan pada mata menjadi terlihat lebih besar, cantik dan indah. Namun, bulu mata palsu tersebut dipakai terlalu lama maka afeknya akan membuat kelopak mata menjadi lemah dan lelah karena terlalu beratnya bulu mata imitasi saat dipakai.

Mata mudah terserang infeksi

Fungsi dari bulu mata bukan hanya agar terlihat tampil cantik, akan tetapi fungsi dari bulu mata adalah sebagai penyaring debu serta mencegah bakteri supaya tidak masuk ke dalam mata. Nah, jika bulu mata palsu tersebut ditempelkan dengan lem maka yang terjadi kotoran dan juga debu akan bersarang pada bulu mata palsu tersebut sehingga hal ini kaan mudah menyebabkan mata terserang infeksi.

Bulu mata asli akan rontok

Karena dalam penggunaannya memakai lem maka saat melepas bulu mata palsu tersebut biasanya akan ada bulu mata asli yang juga ikut kecabut, dan itulah yang harus jadi pertimbangan penting sebelum memmutuskan untuk memakai bulu mata palsu. Alaih-alih ingin tampil cantik namun yang terjadi justru malah bulu mata yang asli akan rontok secara permanen dan tidak akan bisa tumbuh lagi.

Mata bisa rusak permanen

Memasangkan bulu mata palsu tentu tidaklah mudah, pastinya akan mengalami berpuluh-puluh bahkan ratusan kali kegagalan. Dan kegagalan pada saat memasangkan bulu mata palsu inilah yang harus diwaspadai, apalagi saat menggunakan lem sebagai perekat bulu mata palsu tersebut. Jika tidak hati-hati dan lem bulu mata masuk kedalam mata maka mata akan mengalami kerusakan secara permanen.

Itulah beberapa bahaya yang akan mengancam Anda yang suka memakai bulu mata palsu. Jadi sebelum beberapa bahaya tersebut menghampiri Anda maka sebaiknya pertimbangkan baik-baik akan bahaya yang mengancam. Namun jika tetap ingin memakainya pastikan bulu mata yang dipakai tersebut bersih dan tidak merusak mata. Dan jangan pula terlalu sering dalam memakai bulu mata imitasi. Ingat, sehat itu mahal harganya!

Empat Bahaya Memakai Bulu Mata Palsu Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Andre